Wednesday, October 28, 2015

Resep dodol jagung yang enak

Jagung merupakan salah satu dari banyak jenis tanaman pangan diindonesia. namun tahukah anda ternyata jagung juga dapat kita olah menjadi sajian yang sangat nikmat yaitu dodol jagung yang enak. dodol ini sangat digemari oleh banyak masyarakat. untuk membuat dodol ini sangatlah mudah serta bahan-nya pun terbilang sangat sederhana. proses pembuatan dodol jagung ini sama hal-nya seperti pada proses pembuatan dodol pada umum-nya. nah bagi anda yang ingin tahu cara membuat dodol jagung ini silahkan anda simak bahan apa saja yang digunakan serta pelajari langkah-langkahnya dengan benar, seperti dibawah ini.

Resep dodol jagung, resep dodol jagung yang enak

Bahan-bahan untuk bikin dodol jagung:
  • Siapkan jagung setengah tua sebanyak 1 setengah kg
  • Siapkan tepung beras sebanyak seperempat kg
  • Siapkan gula pasir sebanyak 1 kg
  • Siapkan kelapa sebanyak 1 buah
  • Siapkan garam dan vanili secukup-nya

Cara membuat dodol jagung yang enak:
1. Cuci jagung,kemudian parut dan saring(menggunakan saringan yang agak besar).
2. Parut kelapa lalu ambil santan-nya saja, kemudian didihkan bersama gula,garam,serta vanili hingga larut.
3. Masukkan tepung beras, lalu aduk-aduk, masukkan juga jagung yang telah disaring tadi kemudian aduk terus hingga matang,sampai adonan menjadi kental dan kering, kemudian angkat dan dinginkan.
4. Terakhir bungkus menggunakan plastik anti lengket sesuai selera. 
Nah seperti itulah resep dodol jagung yang enak dan menggugah selera. dijamin olahan yang satu ini dapat memanjakan lidah anda. semoga resep yang kami bagikan ini bisa menjadi inspirasi bagi anda semua. Selamat mencoba.    

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.