Resep Tumis Daun Pepaya - Biasanya daun pepaya sering dijadikan sebagai bahan kudapan, namun kali ini daun pepaya akan dimasak Tumis yang lezat sebagai menu sayur harian kamu. Seperti apa kelezatan dari Tumis daun pepaya ini? Yuk simak cara membuatnya agar enak dan tidak pahit seperti resep dibawah ini.
Bahan dan Bumbu Masakan:
- 500 gr daun pepaya
- 100 gram ikan teri, cuci bersih
- 4 siung bawang putih, iris tipis
- 6 siung bawang merah, iris tipis
- 6 buah cabai merah, iris
- 1 sdt merica
- 1 ruas lengkuas, memarkan
- 2 cm terasi
- 1 sdt gula
- garam secukupnya
- air secukupnya
- minyak goreng secukupnya
Baca Juga : Resep Sayur Buncis Kuah Kuning Sedap Spesial
Cara memasak:
- Cara menghilangkan rasa pahit daun pepaya yaitu dengan di potong-potong memanjang terlebih dahulu, kemudian daun pepaya direbus dengan dicampur daun jambu biji sampai matang dan empuk. Buang airnya dan cuci sampai bersih.
- Jika sudah selesai, sekarang tinggal menumis bumbu seperti bawang merah, bawang putih, dan cabai sampai harum. Disusul dengn memasukkan ikan teri, lengkuas, terasi, merica, gula, dan juga garam. Aduk sampai tercampur rata.
- Tambahkan air secukupnya. Masukkan daun pepaya, lalu masak hingga bumbu meresap dan matang. Angkat dan sajikan
Yummi, Resep Tumis Daun Pepaya pun siap untuk dihidangkan bersama nasi hangat. Tentu saja Tumis daun pepaya ini rasanya tidak pahit lagi lho.. Makanya, coba deh..!
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.